Oke kita lanjut
Kenapa sobat melakukan root di android? apakah masih perlu melakukan root di android sobat?
Agar lebih yakin, Sobat bisa baca artikel Apa perlu Root HP android
Sudah? ya, itu semua tentunya sudah sobat pikirkan kenapa mau melalukan root di HP android, dan mampir di blog sistemhape ini
Yang, kebetulan akan membahasa bagaimana cara root android langsung dari HP android sobat sendiri
Memang, setiap HP android memiliki versi sistem yang berbeda-beda dan juga keamanan yang juga berbeda
Misalnya, cara root HP Samsung bisa saja berbeda dengan cara root HP OPPO. Oleh karena itu untuk sobat yang ingin melakukan root android bisa mencoba-coba aplikasi yang memang banyak pilihanya
Di kesempatan kali ini, saya akan membagi kumpulan aplikasi yang bisa sobat gunakan untuk root HP android. Yang memang sudah saya test untuk root HP android tanpa PC dan berhasil
Di HP android ketika sudah di root tentunya akan menemukan banyak keuntungan dan kerugian. Tapi saya tidak akan membahasnya. Karena sudah saya bahas di artikel lain diatas tadi
Kita langsung praktek aja, bagamina cara root android tanpa PC dengan mudah
Cara Root Android Tanpa PC atau Laptop Untuk semua merk HP
Sebelum melakukan root HP android, sobat download dulu aplikasi dibawah ini. Silahkan pilih mana yang menurut sobat mudah dan bisa berhasil
1. Root Master
file name: Root Master.apk
Ukuran : 2.8Mb
Link : download
Setelah selesai download. Berikut ini cara root HP Android dengan Root Master
1. Buka dan install root master.apk hasil download2. Jika muncul permision aplikasi, klik pengaturan > keamanan > centang sumber tidak dikenal
3. Klik install hingga proses selesai
4. Selanjutnya buka aplikasi root master dan pilih saja Mulai Root
6. Biarkan proses berjalan dan akan muncul seperti gambar di bawah ini
8. Buka aplikasi super user dan silahkan klik allow maka handphone sudah berhasil di root.
Itulah cara mudah melakukan root HP android langsung dari HP tanpa menggunakan komputer atau laptop, perlu diingat, melakukan root HP android bisa saja merusak handphone seperti bootloop dan error sistem lainnya.
Tapi, jika masih gagal root HP Android? Tenang, masih anda aplikasi lain yang bisa kita gunakan root kok
Aplikasi selanjutnya yang bisa kita gunakan untuk proses root HP android tanpa PC yaitu
2. Framaroot
Framaroot merupakan aplikasi yang bisa sobat gunakan untuk root HP android tanpa PC. Aplikasi ini cukup kecil ukurannya dan juga mudah digunakan
Sebelum melakukan root di HP android sobat, agar lebih yakin support apa tidaknya aplikasi ini. Sobat bisa cek dulu disini.
Sudah di cek, dan ternyata bisa. Sobat bisa melakukannya dengan cara rood Android sebagai berikut ini
1. Download dan Install Framaroot
2. Buka aplikasi Framaroot
3. Pada tab pertama pilih install SuperUser
4. Pada tab kedua pilih Gandaft
5. Biarkan proses berjalan jika sudah akan muncul notif Root Android berhasil
Dan di HP Android sobat akan muncul aplikasi baru Superuser pertanda HP android status rooted
Masih belum berhasil juga root HP android? sobat coba lagi dengan aplikasi di bawah ini..
Cara Root Android tanpa PC dengan Kingroot
Sebelum melakukan root HP android sobat, pastikan dulu hal berikut ini
#HP terhubung dengan internet yang stabil
#Pastikan baterai masih banyak 50% lebih lah
Jika syarat diatas sudah oke, kita bisa root android sebagai berikut
1. Lakukan pengaturan terlebih dulu agar bisa instaal Kingroot
2. Di HP buka pengaturan>>keamanan>> beri ceklis sumber tidak dikenal ( unknown source )
3. Download aplikasi Kingroot dan install di HP android sobat
4. Jika sudah berhasil, buka aplikasi kingroot
5. Kemudian klik Start Root dan biarkan berjalan otomatis
Jika berhasil, HP sobat akan ada aplikasi baru SuperUser
Nah, itulah cara root Android tanpa PC atau Laptop untuk semua merk HP sobat. Melakukan root di Android bisa saja mengakibatkan kerusakan. Pastikan data di HP sobat sudah terbackup karena bisa saja jika gagal HP jadi Bootloop
Selamat mencoba, semoga berhasil..
Post a Comment
Silahkan sampaikan komentar yang relevan, komentar melalui moderasi dan mohon maaf untuk komentar berupa link aktif tidak akan ditampilkan.
Beri centang NOTIFY ME agar sobat tahu kalau komentar sudah kami balas
~ Selamat berkunjung di Blog kami ~